-->

Notification

×

Enam Atlit Tinju Pertina Kabupaten Cilacap Mengikuti Pertandingan Kejuaraan BIG FAIGHT di Pemalang

22 Februari 2025 | Februari 22, 2025 WIB Last Updated 2025-02-22T10:18:38Z


CILACAP - Pertina Kabupaten Cilacap patut berbangga diri, enam atlet tinju mengikuti pertandingan kejuaraan Big Faight pada tanggal 22 - 23 Februari 2025 di kabupaten Pemalang, Jawa Tengah.


Pariman Ketua Umum Pertina menyampaikan, bahwa untuk Pertina Cilacap sejak tahun 2019, selalu mendapatkan prestasi terbaik dan menjadi juara umum 7 kali, terbukti tahun 2019 memperoleh 10 medali terdiri dari 3 emas, 4 perak dan 3 perunggu dari berbagai kelas.


"Sedangkan tahun' 2022 Pertina Cilacap dalam kejuaraan POPDA tingkat propinsi juga menorehkan prestasi yang membanggakan yang juga menjadi juara umum 7 kali, dengan  menyumbangkan 2 emas 1 perak dan 2 perunggu."paparnya.


Pariman berharap atlit tinju dari Cilacap lebih baik lagi di event event apapun dan dapat mengharumkan nama Kabupaten Cilacap dengan tinju.


"Mohon Do'a restunya enam atlit tinju pertina kabupaten Cilacap akan bertanding di kabupaten Pemalang dalam kejuaraan  BIG FAIGHT PEMALANG semoga atlit tinju pertina kabupaten Cilacap di permudah untuk menjadi juara dan menjadi yg terbaik."pungkas Pariman.

×
Berita Terbaru Update